09 September 2012

30 Fakta Dari Sang Captain Steven "Fantastic" Gerrard


Langsung aja kawan tidak usah panjang lebar, berikut ini 30 fakta dari sang captain kita

  1. Steven George Gerrard Lahir di Whiston pada tanggal 30 Mei 1980, ia mulai bermain dengan tim lokal, Whiston Juniors dan sudah dipantau oleh pemandu bakat Liverpool di usia delapan tahun.
  2. Dia bergabung dengan tim Liverpool muda pada tahun 1988 dan pada tanggal 5 November Tahun 1997 ia menandatangani kontrak pertamanya sebagai pemain profesional dengan klub.
  3. Cedera Veggard Heggem membuat dia melakukan debutnya sebagai pemain pengganti pada 29 November 1998 melawan Blackburn. Lihat video debut Gerrard untuk Liverpool FC
  4. Dia melakukan debutnya di kompetisi eropa di Piala UEFA melawan Celta Vigo, menggantikan Jamie Redknapp.
  5. Dia mencetak gol pertamanya untuk tim senior pada 5 Desember 1999 pada kemenangan 4-1atas Sheffield Wednesday. Lihat video gol pertama Gerrard untuk Liverpool
  6. Pada bulan April 2001 dia mendapatkan gelar PFA Young Player of the Year.
  7. Gerrard menggantikan Hyppia sebagai Kapten Liverpool pada 15 Oktober 2003 dan menandatangani kontrak baru selama empat tahun.
  8. Setelah pengangkatannya sebagai kapten, Gerrard mengatakan: "Aku pernah menonton John Barnes dengan ban kapten dan bermimpi bahwa suatu hari saya akan menjadi kapten tim yang saya cintai. "
  9. Pada 8 Desember 2004 Gerrard mencetak gol yang menakjubkan dan membangkitkan Liverpool dari ketinggalan untuk mengalahkan Olympiakos dan lolos dari Grup Liga Champions. Lihat gol Gerrard yang fantastis. Gerrard mengatakan kepada The Times pada tahun 2009 bahwa goal ini adalah goalnya yang "paling penting".
  10. Pada tahun 2005, Gerrard ditempatkan di posisi ketiga dalam Ballon d'Or.
  11. Dia menjadi MOTM di Liga Champions 2005 dan kemudian menerima UEFA Club Player of the Year
  12. Pada bulan April 2006, Gerrard menjadi pemain Liverpool pertama sejak John Barnes pada tahun 1988 yg terpilih menjadi PFA Player of the Year.
  13. Ketika Gerrard mencetak gol dua kali dalam Final Piala FA 2006 melawan West Ham, ia menjadi satu-satunya pemain yang mencetak gol di final Piala FA, Piala Liga, Piala UEFA dan Liga Champions.
  14. Gerrard mencetak gol melawan Arsenal pada tanggal 28 Oktober 2007 yang pada laga tersebut adalah laga yang ke 400 untuk Liverpool.
  15. Dia membuat penampilan ke-100 di Kompetisi Eropa untuk Liverpool pada 10 Maret 2009 melawan Real Madrid dan mencetak gol dua kali dalam kemenangan 4-0.
  16. Tiga hari kemudian, Zinedine Zidane memuji Gerrard sebagai "Pemain terbaik Dunia". Dia berkata: "Apakah dia yang terbaik di dunia? Dia mungkin tidak mendapatkan perhatian sebanyak Lionel Messi dan Ronaldo tetapi ya, saya pikir dia mungkin saja yang terbaik."
  17. Pada tanggal 22 Maret 2009, Gerrard mencetak hattrick pertamanya di EPL saat Liverpool mengalahkan Aston Villa 5-0. Lihat Gerrad's The First Hattrick
  18. Pada tahun 2010, The Guardian menobatkan Gerrard sebagai salah satu pemain untuk tim World XI versi mereka. 
  19. Gerrard berada di posisi kedua setelah Kenny Dalglish dalam 100 Player who shake the Kop.
  20. Dia membuat debut internasionalnya untuk England pada 31 Mei 2000 vs Ukraina.
  21. Dan Gerrard mencetak gol pertama internasionalnya pada saat kemenangan 5-1 atas Jerman di Kualifikasi Piala Dunia 2002 pada bulan September 2001. Lihat The First International Goal Gerrard
  22. Dia adalah pencetak gol terbanyak Inggris pada Piala Dunia 2006 mencetak dua gol dalam babak penyisihan grup, melawan Trinidad & Tobago dan Swedia.
  23. Dan ketika Inggris pergi ke Piala Dunia 2010, Gerrard adalah pemain paling berpengalaman dalam skuad dengan 80 caps.
  24. Ia telah dinominasikan untuk kedua penghargaan Ballon d'Or dan FIFA Pemain Terbaik Dunia sebanyak 6 kali sepanjang karirnya.
  25. Gerrard telah membuat 564 penampilan untuk Liverpool, kesepuluh tertinggi dalam sejarah klub. Alan Hansen sebanyak 620 dan Kenny Dalglish sebanyak 515.
  26. Dan ia telah mencetak 144 gol. Ini menempatkan dia pada urutan ke 9 di daftar pencetak goal Liverpool sepanjang masa, tujuh gol dibelakang Harry Chambers.
  27. Pada tanggal 13 Mei 2009, Gerrard dinobatkan sebagai pemain terbaik tahun 2009 oleh Footballer Writers Association dan menjadi pemain Liverpool yang pertama memenangkan penghargaan tersebut dalam kurun waktu 19 tahun.
  28. Setelah mencetak gol di Liga Champions saat melawan Olympique de Marseille pada 11 Desember, ia menjadi Pemain Liverpool pertama sejak John Aldridge pada tahun 1989 untuk mencetak gol di tujuh pertandingan  berturut-turut di semua kompetisi.
  29. Anggota Dewan dari Knowsley memilih Gerrard sebagai a Freeman of the Borough pada 13 Desember 2007, dan dua minggu kemudian, dia membuat Member Order of the British Emperor yang dipimpin oleh Ratu dalam acara The Queen New Year Honours List, untuk pelayanannya dalam bidang olahraga.
  30. Dia menerima kehormatan beasiswa dari John Moores University Liverpool pada 26 Juli 2008 karena kontribusinya pada olahraga.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Biasakan Comment Yah ... You'll Never Walk Alone